Bulukumba – Radio milik pemerintah Kabupaten Bulukumba Swara Panrita Lopi 95,5 FM yang dikelola oleh Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) tidak mengudara lagi.
Selama tiga bulan terakhir, komponen alat siarnya rusajk dan tidak dapat menyampaikan berbagai program seperti informasi dan layanan publik seprti tahun-tahun sebelumnya.
Ilustrasi
“Salah satu alat kami yakni booster/transistor jebol sehingga sejak tiga bulan lalu ini kami tak optimal dalam mengoperasikan perangkat siar kami,” tutur Dede, salah seorang kru siar SPL FM, Jumat (8/7/2011).
Di tempat terpisah, staf Humas Pemkab Bulukumba, Ardiansyah, mengatakan, website milik Pemkab Bulukumba juga tidak berfungsi bersamaan rusaknya radio tersebut. “Itu karena tidak adanya dana pemeliharaan yang tersedia,” katanya.
Dia berharap kepada pihak penyedia anggaran untuk kedepannya agar menyediakan anggaran yang memadai dan pihak pengelola radio dan web agar bekerja yang lebih baik. (Samsul Bahri/tribun timur)
studio: Jl. Pepaya No. 1 Bulukumba, Sulsel 95211
iklan radio: telp. (0413) 81554, radiocempaka@yahoo.co.id, rca102.5fm@gmail.com
iklan situs web: HP 081343790619, redaksi.rcafm@gmail.com